Sekigahara War-Land, taman museum bertema samurai

3 min read
Di Sekigahara, Prefektur Gifu, ada taman bertema pertempuran samurai bernama "Sekigahara War-Land". Di taman seluas 30.000 meter persegi tersebut patung samurai yang terbuat dari beton berukuran sesuai dengan sosok aslinya dipamerkan. Taman tersebut bertema Pertempuran Sekigahara, yang merupakan pertempuran penentuan terkenal di Sekigahara yang terjadi pada tanggal 21 Oktober 1600. Dalam pertempuran ini, sejumlah 160-200 ribu samurai bertarung.
 
Taman tersebut kurang dikenal, dan beberapa orang menyebut taman itu sebagai B-grade spot karena didirikan lebih dari 40 tahun yang lalu, maka tidak disebut sebagai theme park berkualitas tinggi.
 
Mari kita lihat ke medan pertempuran!
 
Tokugawa Ieyasu, sang shogun yang memenangkan pertempuran.
 
Mereka membawa kepala musuh. Menyeramkan!
 
Mereka menggunakan semua jenis senjata seperti tombak, pedang...
 
dan juga senjata api!
 
 
Tanda tersebut mengatakan "Akulah hantu Takeda Shingen! Berhenti bertarung! Tak ada lagi Pertempuran Sekigahara!" Hantu itu terlihat damai.
 
Patung-patung tersebut diasumsikan semuanya sebagai hantu. Berbagai retakan membuat patung-patung semi-realistis tersebut terlihat lebih menyeramkan.
 
Seperti yang dikutip megindo.net dari www.japanstyle.info, bukan hanya patung-patung, museum ini juga memamerkan pakaian perang samurai (armor) dan senjata api yang digunakan pada era tersebut. Jadi, sekali lagi, taman ini kurang begitu populer tetapi dapat benar-benar menarik dalam beberapa cara.
 
 
Biaya masuk adalah 700 yen (8,70 US$) untuk orang dewasa, 400 yen (5.00 US$) untuk seorang anak.
 
Jam Buka: 09:00-5:00 (April hingga Oktober), 10:00-16:00 (November hingga Maret)
 
Tutup: 30 Desember-2 Januari
 
Alamat: Sekigahara, Fuwa District, Gifu Prefecture
Posting Komentar
Search
Menu
Theme
Share