Game Attack On Titan Akan Dirilis di 3DS

0 min read

Famitsu telah memposting detail terbaru untuk Game Attack On Titan yang akan dirilis di konsol Nintendo 3DS. Game yang rencananya akan berjudul Attack On Titan : Humanity's Last Wings (Shingeki No kyojin ~Jinrui Saigo no Tsubasa), sama seperti manga maupun animenya, game ini menceritalan tentang Eren Jaeger bersama teman temannya dalam Scout Legion yang bertarung melawan invasi Titan.

Pemain dapat mengontrol Eren, Mikasa, Armin dan semua anggota yang ada di Scout Legion. Tentu saja menggunakan "3D Maneuver action", para pemain akan merasakan sensasi (yaelah sensasi) menjadi anggota scout legion dengan kecepatan yang luar biasa. Dalam setiap misinya, anggota scout legion yg tidak kalian pilih akan dikontrol oleh CPU, dan jika titan menangkap mereka, kalian harus menyelamatkannya, dan jika kalian tidak bisa menyelamatkan teman kalian, misi akan gagal.

Di story Mode, pemain pertama kali hanya dapat menggunakan eren. Tentu saja nantinya kalian bisa menggunakan karakter lainnya seperti mikasa dan armin selama game berlanjut. Dalam Multiplayer mode, kalian bisa bermain hingga 4 pemain dan bisa menjalankan misi atau berlatih bersama sama.

Game Yang diproduksi oleh Spike Chinsoft ini rencananya akan dirilis pada 5 Desember seharga 6090 Yen (sekitar Rp. 60.900).

Posting Komentar
Search
Menu
Theme
Share