Jepang Menciptakan Kapsul Penyelamat Darurat
0 min read
Kapsul kuning yang terbuat dari baja dan fiberglass ini diproduksi oleh Cosmo Power, perusahaan milik Shoji Tanaka. Dengan ruang yang mampu menampung 4 orang dewasa dan mengapung di air laut, kapsul penyelamat ini dipercaya bisa menyelamatkan banyak orang jika di masa depan bencana tsunami kembali menerjang.
Kapsul yang diberi nama "Noah" ini adalah kapsul penyelamat pertama di dunia yang khusus ditujukan untuk menyelamatkan diri dari bencana tsunami. Dilepas dengan harga ¥300.000 yen (atau sekitar Rp. 30 juta), Shoji berhasil menjual lebih dari 600 buah kapsul ke berbagai perusahaan di Jepang.