Mimikakiten: Maid Cafe pembersih telinga

8 min read

Ingatkah bagaimana ketika anda masih kanak-kanak para orang tua mengatakan agar anda tidak pernah memasukkan apa pun di telinga anda karena itu benar-benar berbahaya dan bisa membuat anda kehilangan pendengaran permanen? Tapi, tak seorang pun pernah mengatakan hal itu dalam sejarah Jepang, dan sebagian besar orang Jepang memiliki alat pembersih telinga di rumahnya.
 
Seorang suami berbaring dengan kepalanya di pangkuan istrinya yang membersihkan telinganya adalah sebuah gambaran dari kebahagiaan di Jepang, dan katanya ketika seorang pria tidak memiliki pasangan untuk membersihkan telinganya, hal itu bisa menjadi pengalaman yang membuatnya kesepian untuk melakukannya sendiri.
 
 
Tapi, kini mereka tidak perlu takut lagi, karena sekarang ada toko yang disebut Yamato Mimikakiten di mana anda dapat pergi kesana agar telinga Anda dibersihkan oleh seorang gadis cantik, dan toko ini memungkinkan anda meletakkan kepala anda di pangkuan gadis itu selama pembersihan telinga.
 
Perusahaan tersebut menyebut karyawannya sebagai Komachi, yang berarti "wanita cantik". Masing-masing dari pegawainya diperlukan untuk mengelola sebuah blog yang mereka update secara harian dengan foto diri mereka sendiri dan obrolan tentang kehidupan sehari-hari mereka. Biaya pembersihannya sebesar 2.700 Yen selama 30 menit dan 4.800 Yen untuk satu jam. Anda dapat memilih Komachi anda dengan tambahan tarif 500 Yen per setengah jam.
 
 
Jika anda ingin mencobanya, ada cabang di Ueno. Dari JR Ueno Station, keluarlah di Central Exit dan berbelok ke kanan, berjalanlah melewati Keisei Ueno Station. Anda akan melewati Yodobashi Camera dan AbAb Department Store di sisi lain jalan. berjalanlah terus hingga anda melihat agen perjalanan JTB. Pembersih telinga ada di gedung berikutnya, salon pachinko dan hotel kapsul yang tertera "Treasure Hunting" di atasnya.
 
Alamatnya ada di 
2-6-11 Egg Biru 6F
Taito-ku, Tokyo.
Tel. 03-3839-8100
Buka setiap hari dari jam 12-10.
 
Website tokonya ada di: http://www.yamamotomimikaki.com
 
Dikutip JFL dari qjphotos.wordpress.com, 
Posting Komentar
Search
Menu
Theme
Share