[Manga Review] Gantz
Title : Gantz
Author : Hiroya Oku
Genre : Action, Adult, Romance, Sci-fi, Seinen
Status : Complete
Sinopsis :
Di sebuah stasiun, kei kurono dan teman kecilnya Katou masaru sedang menolong seorang pemabuk yang terjatuh ke rel kereta. Saat mereka sudah berhasil menaikkan si prmabuk tadi, tiba tiba saja kereta datang dan mereka berdua pun tidak sanggup melarikan diri. Disaat mereka mengira kalau mereka sudah mati, mereka dibawa ke sebuah ruangan dimana banyak orang yang duduk dan kebingungan seperti mereka. Ada yang bilang mereka sedang berada di surga dan ada juga yang bilang mereka di acara televisi. Di ruangan tersebut, ada sebuah bola hitam yg besar, didalamnya terdapat seorang pria telanjang yang terhubung kabel kabel, bola itu memberikan misi kepada mereka untuk membunuh seekor alien dan memberikan sebuah kostum super dan senjata canggih. Cuma sedikit yg bisa survive, setelah selesai, bola itu akan memberikan point. Bila mencapai 100 point, mereka pun bisa bebas. Nama bola itu adalah.....Gantz.
Komentar Japanslot :
THE BEST SEINEN MANGA EVER !!! (Boleh setuju atau gak sih hehe)
Menurut kami, Gantz memiliki plot cerita yang sangat menarik, mustahil bisa resist buat gak baca. Dengan banyaknya karakter yang keluar masuk (atau bahkan cuma nongol beberapa chapter), Hiroya-sensei mampu membuat para pembaca nya "lengket". Kalian setuju kalau misalnya kami bilang manga ini gak perlu adegan nudity ? Meh, masih perlu sih rasanya, namanya juga manga seinen. Meskipun kalau gak pake adegan nudity mungkin masih bisa keren juga ini manga.
Adegan action nya juga bagus walau kadang kurang jelas karena selain pertarungannya di malam hari, kostum gantz nya juga berwarna hitam. Mystery yang ditawarkan gantz juga mampu membuat pembaca bertanya tanya seperti "Siapa yang membuat Gantz?" "Kenapa Gantz bisa menghidupkan orang yg sudah mati?" Semua itu bisa dijelaskan di akhir akhir chapter. Selain itu, hiroya-sensei juga mampu membuat dunia gantz itu benar benar lengket di kepala. Jadi worth banget buat dibaca.
Oh iya, Manga Gantz ini sudah diangkat menjadi 2 Live action movie tahun 2011 lalu lho. Manga nya sendiri sudah terbit di weekly young jump terbitan shueisha sejak tahun 2000 dan serialisasinya berakhir tahun ini.
Rating versi Japanslot :
9/10 (Kalau bisa 10 pasti udah dikasih deh, tapi karena gak ada yang namanya sempurna ya 9 aja deh ^^v)