[Intro] Rhymeberry : 1 Dj 3 Idol

1 min read

Saatnya kembali di INTRO hahaha. minggu ini akan saya beritahu tentang music underground dari tokyo atau lebih tepatnya akihabara. apa yg terkenal di akiba ? tentu saja idol group. tahukah kalian kalau ada idol rap group ? saya berani taruhan kalian belum pernah dengar (saya juga baru tau kok). tenang aja, karena disini akan saya beritahukan mereka.

Oke awalnya saya ingin mencari artist baru yg mungkin bisa saya dengar, lalu saya menemukan idol group ini di youtube dan jujur saya langsung suka dengan lagu mereka, lagunya cukup catchy bagi saya. Rhymeberry bahkan emiliki seorang DJ, kurang keren apa lagi coba ? dia dipanggil DJ Hikaru, ia selalu mengatakan seperti ini sebelum lagu dimulai “Yo!, Ya’ll ready!?” tentu saja dengan gaya yg imut ^^

Lalu DJ hikaru pun mulai bernyanyi dengan nada yg cukup cepat dan ketiga rekannya mulai melakukan rap. Rhymeberry sendiri merupakan subunit dari ido group yg dipanggil usa☆usa Shoujo Club. tapi sayang tidak banyak informasi mengenai Rhymeberry yang saya dapat, seperti nama membernya ataupun kapan terbentuknya.mereka bahkan tidak punya official website. mereka hanya punya twitter accoun. benar kan? sangat underground haha

yang suka sama idol group harus coba denhgarkan musik mereka, bahkan saya sendiri cukup tertarik dengan mereka. walaupun akhir akhir ini jarang dengerin idol group.

pendapat penulis :

Rhymeberry menawarkan nuansa idol grup yg cukup berbeda dengan kebanyakan idol grup, mungkin karena mereka memiliki Dj. lagu mereka juga catchy, old school music kalau saya bilang. walau saya gk terlalu banyak dengar music rap tapi keliatannya mereka mengingatkan saya dengan rap tahun 80 an. THEY ARE THE BEASTIE BOYS OF THE IDOL GENRE.

berikut beberapa videonya supaya lebih meyakinkan :

Posting Komentar
Search
Menu
Theme
Share