Home  ›  Tidak Ada Kategori

Tokyo Belly Resto ala Jepang Yang Bernuansa Anak Muda

2 min read


Hello guys kali ini kami punya info nih mengenai restoran bernuansa jepang di Indonesia yang unik dan sangat pas buat anak muda kayak kita kita ini XD, Berikut infonya.

Restoran Jepang berkonsep casual dining khas anak muda kini makin
marak. Salah satu yang terbaru adalah
Tokyo Belly yang berlokasi di Grand
Indonesia Shopping Town, Jakarta Pusat. Nuansa ala Jepang, dekorasi mural serta dominasi kayu dan warna merah menyala melebur dalam resto yang berada di bawah payung Ismaya Group ini, menghasilkan atmosfer ceria, dinamis dan ramai. Salah satu dekorasi yang cukup ikonik adalah meja kasir dan bar dengan latar lukisan dinding seperti sinar matahari yang menyiratkan bahwa Jepang adalah negara yang juga disebut
Negeri Matahari. Anda bisa melihatnya
begitu memasuki resto yang tepat berada di depan eskalator ini.
Terpampang jelas logo Tokyo Belly berwarna merah di depan pintu
masuk yang memudahkan pengunjung untuk menemukannya. Dekorasi lain yang juga cukup ikonik adalah bangunan-bangunan geometris berbentuk heksagonal pada langit-langitnya. Nuansa anak muda
semakin kental dengan beberapa lukisan mural bergambar bangau, bunga sakura putih-merah, kucing serta lampion-lampion kecil. Anda bisa memilih duduk di dekat meja bar, tengah ruangan atau sofa di dekat jendela untuk menikmati pemandangan kota. di sinilah spot terbaik bila datang bersama banyak teman. Untuk makanan, Tokyo Belly menyediakan berbagai menu fusion. Jangan heran jika Anda akan mendapati kimchi, hot dog atau steak karena keunggulan resto ini adalah menunya yang berani mengombinasikan berbagai jenis masakan. Sebagai hidangan pembuka, patut mencoba Blossom Belly. Bentuknya seperti sushi roll, hanya saja tidak terdapat nasi di dalamnya. Begitu
digigit, kombinasi isian salmon, cream
cheese dan crab stick berpadu sempurna dan menghasilkan
citarasa gurih lezat sekaligus creamy di
lidah. Untuk menu utama, jangan sampai ketinggalan mencicip Special Shimeji Beef Steak. Uniknya, steak dengan tekstur daging lembut ini disajikan dengan dua jenis
karbohidrat, yaitu mashed potato dan ubi ungu yang ditumbuk. Ubi ungu memiliki rasa yang manis dan tidak
terlalu cocok dimakan bersama daging
dengan saus gurih. Tapi bila disantap
sendirian, rasanya cukup 'nyambung' di
lidah orang Indonesia. Bagi Anda yang
menginginkan porsi besar dan cukup
mengenyangkan, bisa memilih Chicken
Teriyaki Bibimbap. Nasi dengan sayur-
sayuran dan telur setengah matang,
disajikan dalam hot.stone bowl. Begitu
pesanan sampai di meja, harus segera
diaduk agar telur menyatu dengan nasi
dan menghasilkan tekstur nasi yang sedikit creamy dan basah. Tokyo Belly memiliki spesialisasi di nasi kari dan ramen. Kami pun mencoba mencicip menu ramen yang difavoritkan, yaitu Chicken Katsu Ramen. Mie khas Jepang ini disajikan bersama telur rebus,edamame dan chicken katsu.Citarasa ramen ini tak begitu berbeda
dari hidangan mie kebanyakan dan rasa kuahnya tidak terlalu istimewa.
Untuk menyegarkan dahaga, kami
rekomendasikan Jinja Ninja. Mocktail dengan campuran antara sirup stroberi,
irisan lemongrass, lemonade, jus apel
dan soda. Rasanya asam segar dan cukup unik. Racikan minuman lainnya yang juga patut dicoba adalah
Last Samurai. Irisan ketimun dan jahe
memberi sensasi segar di mulut, namun
hangat di tenggorokan. Secara keseluruhan, tempat ini lebih cocok
untuk anak muda yang ingin bersantai. Rasa makanan tidak terlalu istimewa namun ada berbagai pilihan menu
fusion unik yang bisa dicoba jika Anda tipe penjelajah kuliner. Harga makanan di Tokyo Belly mulai dari Rp 50 ribuan. Sedangkan untuk minuman (mocktail) mulai dari Rp 30 ribuan.
Posting Komentar
Search
Menu
Theme
Share