Mangaka Baru Weekly Shonen Sunday Masih Berusia 16 Tahun
Seperti kata mereka "Nikmatilah Yang namanya hari Minggu", bagaimana caranya ? Dengan membaca manga mungkin. Weekly shonen sunday adalah salah satu dari 3 majalah manga tabg paling terkenal di jepang. Dengan sejuta lebih kopi yang diterbitkan tiap minggunya, weekly shonen sunday sudah banyak membuat hits hits manga, tak terkecuali mangaka nya. Tapi, siapa sangka kalau mangaka baru yang dikontrak oleh Shonen sunday ternyata masih berusia 16 tahun ? Pikir aja, apa yg kalian lakukan saat berusia 16 tahun ? Gua sih Nge dota terus sepanjang hari.
Sabanoneko yang merupakan nama pena sang mangaka masih berada di kelas 1 SMA di prefektur Hiroshima. Dia memenangkan Shonen weekly sunday's Rookie of the year award untuk kedetailan nya dalam menggambar ekspresi sang karakter, Onihime.
Cerita yang berjumlah 40 halaman ini menceritakan tentang Oni-hime sang protagonist yang ingin membalas dendam kematian sang ayah dan berkeinginan untuk memusnahkan semua setan yang ada di bumi. Cerita dimulai dengan pertemuan antara Oni-hime dengan iblis.
Sabanoneko menyelesaikan ceritanya tepat sebelum ulangtahun ke 16 nya, karyanya lalu dimuat di volume 43 Weekly Shonen sunday dan banyak menerima pujian dari mangaka mangaka senior.
Jika kalian ingin membaca karyanya, kalian bisa membacanya di situs Club sunday. Ini membuat kita teringat dengan manga berjudul "Bakuman" yang bercerita tentang 2 orang remaja berusia 14 tahun yang ingin menjadi mangaka terkenal di jepang, ne ?
Via Rocketnews24